Alhamdulillah besok kita sudah memasuki bulan Ramadhan. Walau keadaan dunia saat ini tengah dilanda pandemi, tapi tetap tidak akan mengurangi kesiapan kita untuk menjalaninya dengan kembali khusyuk. Walau kali ini tidak ada shalat terawih di mesjid, berburu takjil sebelum berbuka puasa, atau ngabuburit keliling sekitar. Tapi tetap tidak akan berkurang kemuliaan bulan ini walaupun tidak diisi dengan kebiasaan-kebiasaan ramadhan seperti tahun-tahun sebelumnya.
Kali ini Ramadhan hanya ingin kita fokus beribadah bersama dengan keluarga inti di rumah. Sebenarnya ini kesempatan emas bagi kepala keluarga untuk kembali merapatkan bonding antar anggota keluarga dengan rutinitas ibadah. Jika selama ini suami banyak menghabiskan waktu Ramadhan di luar rumah dengan amanah publiknya, inilah kesempatan untuk kembali pulang ke posisi semula menjadi imam bagi anak dan istri.
Ini juga kesempatan bagus bagi istri untuk memperbaiki kualitas ibadah. Jika selama ini kurang bisa khusyu selama Ramadhan karena full harus menjaga anak, sekarang dengan adanya suami yang harus di rumah saja bisa menjadi kesempatan antar suami istri untuk saling bekerja sama membagi waktu dan tugas untuk bergantian menemani buah hati. Sehingga istri pun bisa kembali khusyu mengisi target ibadah selama Ramadhan.
Mumpung masih ada hari ini sebelum esok mulai puasa, saya ada beberapa ide kegiatan ni supaya nanti Ramadhan semakin semangat :
Hiasan menyambut Ramadhan
Ini kegitan seru sambil bermain bareng anak. Bisa menggunakan krayon atau pensil warna. Kami sendiri memutuskan untuk membuat mading Ramadhan yang isinya coretan penyemangat selama Ramadhan, counting day menuju idul fitri dan target ibadah saya serta suami selama Ramadhan. Kalau mau yang simple juga bisa dengan diprint karena saat ini banyak sekali ramadhan sheet yang lucu-lucu dan gratis di google. Kami memilih untuk menggunakan krayon karena lebih merasa bebas dalam menghias sesuka hati.
Merapikan stok bahan makanan
Karena disini sekarang masih lockdown, jadi masih selalu nyetok bahan makanan di dapur. Nah sebelum memasuki bulan puasa tak ada salahnya untuk merapikan kembali stok bahan kering di lemari dapur dan stok yang di ada di dalam kulkas duntuk difilter dan dibersihkan setiap sudutnya. Menyambut Ramadhan selain dengan hati yang bersih juga dengan keadaan rumah yang bersih pasti akan lebih terasa sempurna.
Hadirkan suasana baru
Ini juga salah satu cara kami supaya lebih semangat menyambut Ramadhan, yaitu merubah tata letak barang/perabotan yang ada di rumah. Seperti merubah letak sofa, meja, karpet, dsb. Bahkan kami juga menyediakan tempat baru untuk ibadah. Ini juga salah satu cara supaya lebih semangat mengisi target ibadah selama bulan puasa.
Rumuskan target bersama
Kenapa bersama? Karena yang saya rasakan pribadi, jika buat target bersama suami itu lebih ampuh dan semangt dibanding buat target sendiri. Apalagi ada energi fastabiqul khairat siapa yang paling banyak targetnya tercapai. Plusnya lagi jika dirumuskan berdua, jika salah satu ada yang mulai malas dan jenuh, pasangan bisa kembali menyemangati karena sudah tau target Ramadhan yang harus dicapai apa saja.
Marhaban ya Ramadhan semuanya..
Semoga Ramadhan kali ini bisa menjadi awal kita menjadi pribadi yang lebih baik dan berkualitas dalam segi ibadah..
Amiin...
0 Komentar